Sejarah IPSI
1922 Perhimpunan Pencak Silat Indonesia Upaya untuk mempersatukan pencak silat sebetulnya sudah dimulai pada masa penjajahan Belanda. Pada tahun 1922 di Segalaherang, Subang, Jawa Barat, didirikan Perhimpunan Pencak Silat Indonesia untuk menggabungkan aliran pencak Jawa Barat yang tersebar di seluruh kepulauan nusantara. Pada masa pendudukan Jepang, Presiden Soekarno pernah menjadi pelindungnya. Upaya serupa juga diadakan di Yogyakarta 1943 Gabungan Pencak Mataram Beberapa pendekar pencak silat, yaitu R.Brotosoetarjo dari Budaya Indonesia Mataram, Mohamad Djoemali dari Taman Siswa, R.M.Harimurti dari Krisnamurti, Abdullah dari Pencak Kesehatan, R.Soekirman dari Rukun Kasarasaning Badan, Alip Purwowarso dari Setia Hati Organisasi, Suwarno dari Setia Hati Terate, R.Mangkupujono dari Persatuan Hati dan R.M.Sunardi Suryodiprojo dari Reti Ati, mendirikan organisasi yang bernama Gabungan Pencak Mataram (GAPEMA) untuk bersama-sama menggalang pencak silat yang tumbuh di Kesult